Thermo Scientific Heratherm General Protocol Ovens

Deskripsi

Thermo Scientific Heratherm Ovens adalah salah satu seri dari oven milik Thermo Fisher Scientific dengan banyak pilihan yang dapat diipilih sesuai kebutuhan dan, tentu saja, dengan kualitas terbaik. Menggunakan Thermo Scientific Heratherm General Protocol Oven akan memberi banyak keuntungan karena selain efisien, juga sangat mudah dioperasikan dan terjamin keamanannya. Hal ini karena alat ini memiliki desain pintu unik yang dapat mengurangi emisi panas, sehingga akan sangat menghemat energi dan mampu meningkatkan produktivitas. Sensornya juga berjalan dengan sangat baik dalam memberi peringatan apabila terjadi over-temperature dan akses data menyimpang. Selain itu, kemudahannya untuk dibersihkan dan menyetel pengaturan pengoperasian membuat alat ini menjadi menarik dan idaman.

Thermo Scientific Heratherm Ovens sendiri terdiri dari tiga tipe, yaitu General Protocol, Advanced Protocol, dan Advanced Protocol Security. Ketiganya dibedakan oleh fitur teknologi tambahan yang menjadi aspek utama dari masing-masing model. Untuk tipe General Protocol, alat ini memiliki kemampuan untuk menyesuaikan dengan panas serta aplikasi pengeringan seoptimal mungkin hingga suhu 250°C. Sementara itu, tipe Advanced Protocol menawarkan teknologi terdepan untuk meningkatkan kemampuan pemanasan hingga 330°C dengan akurasi tertinggi. Sedangkan tipe Advanced Protocol Security dapat memberikan fitur keamanan tambahan untuk sampel sehingga aman untuk dipanaskan hingga mencapai 330°C.

Thermo Scientific Heratherm™ General Protocol Ovens adalah alat untuk memanaskan dan mengeringkan alat-alat laboratorium yang bisa digunakan secara rutin tanpa harus khawatir akan rusak, sebab desainnya begitu kokoh sehingga memanaskan dengan suhu 50-250°C pun bukan menjadi masalah. Alat ini memiliki pilihan tiga ukuran kapasitas untuk yang gravity convection (65 L, 105 L, 176 L) serta tiga ukuran pula untuk yang mechanical convection (66 L, 104 L, 179 L). Selain itu, alat ini juga memiliki dua kapasitas besar (419 L dan 774 L). Kinerjanya amat baik, sehingga mampu membuat unit konveksi gravitasinya untuk memberikan keseragaman suhu ­+3,5°C dengan stabilitas +0,4°C pada 150°C sambil melindungi sampel yang membutuhkan tingkat kepekaan tinggi. Di sisi lain, model konveksi mekanisnya sendiri memberi keseragaman suhu +2,9°C dengan stabilitas +0,3°C pada 150°C. Selain itu, alat ini juga menawarkan kecanggihan berupa:

  • Ventilasi pembuangan dapat digunakan sebagai port akses untuk sensor suhu eksternal
  • Dengan standar RS232 data interface
  • Tersedia akses port untuk optional factory

Thermo Scientific Heratherm™ General Protocol Ovens juga sangat hemat energi dan mudah digunakan berkat tampilan user interface-nya yang tidak kompleks, berukuran besar dan mudah dbaca, bahkan alat ini juga dilengkapi dengan sensor apabila terjadi kelebihan suhu sehingga mampu melindungi sampel dan meningkatkan keamanannya. Desainnya yang modern namun sederhana juga sangat mudah dibersihkan, mengingat ruang di dalamnya terbuat dari material besi tahan karat. Selain itu, sistem penutupnya dapat dibuka hingga sudut 180°, membuatnya semakin mempermudah proses pembersihan, termasuk pemasukan dan pengeluaran sampel, sehingga fleksibel namun tetap aman.

Thermo Scientific Heratherm General Protocol Oven bisa diperoleh di GeneCraft Labs, distributor resmi produk-produk Thermo Scientific di Indonesia.